Minggu, 16 September 2012

TUGAS TOR, RAB, dan RKAKL

Ini adalah kumpulan tugas aplikasi kompeter anggaran dan perbendaharan yang diberikan minggu lalu. Untuk data bisa di download melalui link dibawah ini

RKAKL

TOR dan RAB Jaringan WIFI

Minggu, 01 Juli 2012

CERT, CSIRT, DAN ID-SIRTII


CERT
CERT/CC  yaitu  singkatan  dari  Computer  Emergency Response Team (Coordination Center) –yaitu sebuah pusat koordinasi sejumlah CERT  yang  tertarik  untuk  bergabung  dalam  forum  atau  komunitas  ini.

Dilihat  dari  karakteristik  dan  anggotanya,  ada  4  (empat)  jenis  CERT  yang dikenal, yaitu: 
1.       Sector  CERT  –  institusi  yang  dibentuk  untuk  mengelola keamanan komputer/internet  untuk  lingkungan  komunitas tertentu  seperti  militer, rumah sakit, universitas, dan lain sebagainya;
2.       Internal CERT – institusi yang dibentuk sebuah perusahaan yang memiliki ruang  lingkup  geografis  tersebar  di  seluruh nusantara  sehingga dibutuhkan koordinasi dalam hal mengelola keamanan komputer, seperti milik Pertamina, LippoBank, PLN, Telkom, dan lain sebagainya;
3.       Vendor  CERT  –  institusi  pengelola  keamanan  yang  dimiliki  oleh  vendor teknologi  untuk  melindungi  kepentingan  pemakai  teknologi  terkait, seperti Yahoo, Cisco, Microsoft, Oracle, dan lain sebagainya; dan
4.       Commercial  CERT  –  institusi  yang  biasanya  dibentuk  oleh  sejumlah praktisi dan ahli keamanan komputer/internet yang banyak menawarkan beragam  produk/jasa  kepada  pihak  lain  terkait  dengan  tawaran membantu proses pengamanan teknologi informasi secara komersial.

CSIRT
CSIRT adalah Computer Security Incident Respon Team , kemampuan oleh individu atau suatu organisasi, yang tujuannya untuk menangani ketika terjadi permasalahan pada  aset informasi.

CISRT merupakan suatu entitas organisasi yang diberikan tanggung jawab untuk mengkoordinasikan dan mendukung respon terhadap peristiwa keamanan komputer atau insiden. CIRT dapat dibuat untuk negara,pemerintah,lembaga ekonomi,organisasi komersial,lembaga pendidikan,dan bahkan non-profit entitas.Tujuan dari CIRT adalah untuk meminimalkan dan mengontrol kerusakan akibat dari insiden,memberikan panduan yang efektif untuk respon dan kegiatan pemulihan,dan bekerja untuk mencegah insiden di masa depan

Hal-hal  yang dilakukan oleh CSIRT :
-          Menjadi single point of contact (sebagai penghubung bila terjadi insiden informasi).
-          Melakukan identifikasi/menganalisa dari suatu serangan
-          Menentukan kebijakan/prediksi cara mengatasi bila terjadi serangan.
-          Melakukan penelitian. Membagi pengetahuan. Memberikan kesadaran bersama.
-          Memberikan respon bila terjadi serangan.

ID-SIRTII

ID-SIRTII, merupakan singkatan dari Indonesia Security Incident Response Team on Internet Infrastructure.
Tugas utamanya, terutama dipandang dari sudut karakteristik customer atau pelanggan utamanya, konstituen ID-SIRTII dapat dibagi menjadi 2 (dua) kelompok utama: konstituen langsung (internal) dan konstituen tidak langsung (eksternal). Termasuk dalam konstituen internet adalah empat kelompok komunitas, yaitu:
-          Internet Service Providers, Internet Exchange Points, dan Network Access Points;
-          Penegak hukum, yang terdiri dari Kepolisian, Kejaksaan, dan Departemen Kehakiman;
-          CERT/CSIRTS serupa dari negara luar, terutama yang tergabung dalam APCERT (Asia Pacific CERTs);
-          Beragam institusi dan/atau komunitas keamanan informasi dan internet di Indonesia lainnya.
Sementara itu, konstituen eksternal dari ID-SIRTII (seperti yang terlihat pada gambar) pada dasarnya adalah customer langsung dari keempat konstituen internal terdahulu, sehingga jika dipetakan menjadi:
-          Pengguna internet yang merupakan sebuah korporasi/organisasi maupun individu, dimana pada dasarnya mereka adalah pelanggan dari beragam ISP yang beroperasi di tanah air;
-          Para polisi, jaksa, dan hakim yang ditugaskan oleh institusinya masing-masing dalam menangani kasus-kasus kejahatan kriminal teknologi informasi;
-          CERT/CSIRT yang ada di setiap negara maupun yang telah membentuk kelompok atau asosiasi yang berbeda-beda seperti APCERT dan FIRST;
-          Seluruh CERT/CSIRT yang ada di tanah air, termasuk di dalamnya institusi swasta, pemerintahan, dan perguruan tinggi yang terlibat secara langsung maupun tidak langsung terhadap isu-isu seputar kemanan informasi.




Rabu, 27 Juni 2012

Pengertian Cybercrime, Digital Signature, Social Engineering, dan Perbedaan Antara Hack dengan Crack serta Hacker dengan Cracker


1.    Cybercrime
Kalau kita artikan ke dalam bahasa Indonesia, cybercrime artinya kejahatan dunia maya. Berarti maksudnya adalah kejahatan yang dilakukan dengan memanfaatkan teknologi seperti komputer dan internet sebagai alat, tempat, ataupun tujuan dari kejahatan tersebut. Yang termasuk cybercrime misalnya penipuan dari penjualan secara online, carding, pornografi, serangan spyware, judi online, dan lain sebagainya. Bahkan belum lama ini, juga beredar cybercrime mengenai foto korban kecelakaan sebuah pesawat yang ternyata itu merupakan foto rekayasa.

2.    Digital Signature
Digital signature atau tanda tangan digital merupakan suatu tanda tangan elektronikyang dapat digunakan untuk membuktikan keaslian identitas pengirim dari suatu pesan atau penandatangan dari suatu dokumen, dan untuk memastikan isi yang asli dari pesan atau dokumen tersebut sudah dikirim tanpa perubahan. Tanda tangan digital dengan mudah dapat dipindahkan, tidak bisa ditiru oleh orang lain, dan dapat secara otomatis dilakukan time-stamp. Kemampuan itu untuk memastikan bahwa pesan asli yang tiba di pengirim tidak bisa dengan mudah diganti. Suatu tanda tangan digital dapat digunakan di segala macam pesan, apakah itu terenkripsi atau tidak, sehingga penerima dapat memastikan identitas pengirim itu dan pesan tiba secara utuh. Suatu sertifikat digital berisi tanda tangan digital dari sertifikat yang mengeluarkan otoritas sehingga siapapun dapat memverifikasi bahwa sertifikat itu adalah nyata. Tandatangan digital berbeda dengan tandatangan yang elektronik. Tandatangan elektronik di-scan dari suatu tandatangan yang tertulis secara fisik.

3.    Social Engineering
Social engineering merupakan cara untuk memperoleh informasi yang bersifat rahasia/sensitif dengan cara menipu pemilik informasi tersebut. Social engineeringumumnya dilakukan melalui telepon atau Internet. Social engineering merupakan salah satu metode yang digunakan oleh hacker maupun cracker untuk memperoleh informasi tentang targetnya, dengan cara meminta informasi itu langsung kepada korban atau pihak lain yang mempunyai informasi itu.
Social engineering mengkonsentrasikan diri pada rantai terlemah sistem jaringan komputer, yaitu manusia. Seperti kita tahu, tidak ada sistem komputer yang tidak melibatkan interaksi manusia. Dan parahnya lagi, celah keamanan ini bersifat universal, tidak tergantung platform, sistem operasi, protokol, software ataupunhardware. Artinya, setiap sistem mempunyai kelemahan yang sama pada faktor manusia. Setiap orang yang mempunyai akses kedalam sistem secara fisik adalah ancaman, bahkan jika orang tersebut tidak termasuk dalam kebijakan kemanan yang telah disusun. Social engineering juga memerlukan persiapan, bahkan sebagian besar pekerjaan meliputi persiapan itu sendiri.

4.    Perbedaan Hack dengan Crack dan Hacker dengan Cracker
Sebagian besar orang salah paham mengenai hack. Mereka menganggap hackmerupakan perbuatan yang negatif atau jahat. Padahal tidak selamanya begitu. Ada beberapa hacker yang berjasa menyelamatkan suatu sistem. Sedangkan kegiatanhack yang sengaja merusak sistem demi kepentingan pribadi dengan cara mencari kelemahan sistem tersebut disebut crack dan orang yang melakukan aksi crack disebut cracker.
Sepintas, hack dan crack merupakan kegiatan yang sama, yaitu mencari kelemahan suatu sistem. Tetapi ada perbedaan di antara keduanya. Begitu juga dengan hackerdan cracker, ada juga perbedaan di antara keduanya, walaupun keduanya merupakan orang yang mencari kelemahan sistem. Berikut ini merupakan perbedaan antara hackdengan crack serta hacker dengan cracker.

HACK
CRACK
Kegiatan yang bersifat memperbaiki dan mengamankan suatu sistem
Kegiatan bersifat merusak suatu sistem
Memiliki Etika
Tidak memiliki etika
Senang membagi ilmunya
Pelit membagi ilmunya
IP address masih bisa dilacak
IP address tidak bisa dilacak
Tidak berani berbuat cybercrime
Berani berbuat cybercrime
Memperbaiki dan mengamankan suatu system
Merusak suatu system
Tidak mengeruk keuntungan
Mengeruk Keuntungan
Menyadari akibatnya jika berbuat kejahatan
Tidak menyadari akibatnya jika berbuat jahat



Sabtu, 16 Juni 2012

FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI DAN TEKNOLOGI INFORMASI


Sistem Informasi adalah seperangkat unsur yang saling terkait atau komponen yang mengumpulkan (input), memanipulasi (proses), dan menyebarkan (output) data dan informasi dan menyediakan mekanisme umpan balik untuk memenuhi tujuan organisasi. Terbatas pada komputer berbasis Sistem Informasi merupakan aplikasi komputer untuk melakukan tugas-tugas tertentu. Sedangkan Teknologi Informasi dapat didefinisikan sebagai berikut:
·         Teknologi yang mendukung sistem informasi untuk melakukan tugas tertentu.
·         Teknologi Informasi  terdiri dari artefak untuk koleksi, penyebaran, penyimpanan, dan manipulasi data.
·         Platform komputasi digunakan untuk menyediakan layanan komputasi yang menghubungkan karyawan, pelanggan, dan pemasok ke dalam lingkungan digital yang koheren.
        Dalam suatu unit organisasi terdapat bagian penting yang disebut strategi SI/TI. Strategi SI menentukan kebutuhan organisasi akan sistem –sisteminformasi untuk mendukung seluruh strategi bisnis. Sedangkan strategi TI ikut menggambarkan visi bagaimana kebutuhan organisasi akan informasi dan sistem yang didukung oleh teknologi informasi. Adapun yang menjadi tujuan dari strategi SI/TI adalah sebagai berikut:
·         Keselarasan SI/TI dengan bisnis
·         Mendapat keunggulan kompetitif dari peluang bisnis yangdihasilkan dengan TI
·         Menciptakan efektiftas pembiayaan, dan
·         Mengembangkan sumber daya dan kompetensi yang sesuai
         Sebagai salah satu poin penting dalam jalannya suatu unit organisasi, tak dapat dipungkiri SI/TI akan terus berkembang seiring dengan berjalannya waktu. Faktor - fator yang berpengaruh terhadap pengembangan SI/TI adalah sebagai berikut:
1.       Internal Bisnis
                Aspek-aspek internal yang terkait dengan kondisi terkini pada suatu organisasi serta strategis, meliputi :
a.       Visi, misi dan strategis suatu organisasi, yang menjadi suatu pedoman arah akan seperti apa suatu organisasi tersebut di masa yang akan datang.
b.      Posisi organisasi dalam industry sekarang dan kekuatan apa saja yang mempengaruhinya.
c.       Kekuatan, kelemahan dan peluang organisasi serta tantangan di masa mendatang.
d.      Factor-faktor yang mempengaruhi kesuksesan strategi organisasi.
e.      Dokumen organisasi yang berhubungan dengan kegiatan utama dan kegiatan pendukung dalam suatu organisasi.
2.       External Bisnis
                Merupakan aspek-aspek di luar organisasi yang dapat mempengaruhi strategi organisasi misalnya:
a.       Aspek politik
·          Kebijakan pemerintah
·          Peraturan perundang- undangan
b.      Aspek ekonomi
·             Persaingan dalam industri
·             Tingkat permintaan dan penawaran
·             Tingkat inflasi
c.       Aspek social
·             Hubungan dan kepercayaan mitra kerja
d.      Aspek teknologi
·             Perkembangan teknologi
3.       Internal Teknologi
                Yaitu kondisi SI/TI saat ini yang digunakan dalam mendukung kegiatan operasional organisasi yang meliputi:
a.       Struktur organisasi SI/TI dan sumber daya dalam hal ini SDM
b.      Portofolio aplikasi sekarang. Maksudnya adalah aplikasi yang telah dimiliki organisasi dimasukkan ke dalam portofolio yang berguna untuk mengetahui kondisi TI pada organisasi sekarang ini.
c.       Pemetaan proses bisnis kedalam suatu model yang menggambarkan arus informasi yang terjadi dalam kegiatan bisnis organisasi
d.      Infrastruktur TI (Hardware, Software dan Network)
e.      Manajemen informasi (pengelolaan SI dan TI) yang telah dan akan dimanfaatkan oleh organisasi untuk mendukung tercapainya sasaran bisnis
4.       External Teknologi
                Yaitu perkembangan teknologi TI terkini dan trend ke depan, misalnya:
a.       Trend teknologi TI, bisa dengan mempelajari trend teknologi yang tengah berkembang, yang khususnya bisa diterapkan pada kegiatan/bisnis organisasi. Tujuan mempelajari hal ini adalah agar tidak terjadi kesalahan dalam pemilihan teknologi yang diterapkan dan dikembangakan dalam perusahaan. Tidak semua produk-produk TI tergolong baik. Dengan melihat trend dalam perkembangan TI sama artinya dengan mempelajari peluang baru yang dapat meningkatkan kinerja organisasi di masa akan datang, baik dalam peningkatan pendapatan, penurunan biaya atau pengembangan kegiatan/usaha bisnis.
b.      Teknologi yang sedang dipakai oleh pihak - pihak yang terkait dengan kegiatan/bisnis organisasi.
c.       Peluang dan kemungkinan penggunaan teknologi untuk keunggulan di masa mendatang.

Rabu, 02 Mei 2012

PAYPAL


Paypal adalah salah payment processor yang paling banyak digunakan dan paling aman di dunia internet saat ini. Dengan menggunakan paypal, para pelaku dunia online dapat menerima pembayaran dan mengirim uang ke seluruh pengguna paypal di dunia, membeli barang die bay & situs terkemuka, dan withdraw alias menarik uang ke rekening bank. Saat ini paypal belum menerima bentuk mata uang rupiah, sehingga saldo yang tersedi di paypal akan terkonversi dalam bentuk dollar. Sejak 2010, Paypal telah menerima kurang lebih 190 negara dan 23 jenis mata uang.



MEKANISME PAYPAL
Dengan menggunakan Paypal, banyak hal yang dapat kita lakukan, seperti; Mengirim uang ke account Paypal orang lain, withdraw ke rekening Bank local Indonesia, memasukkan rekening bank local Anda pada account Paypal Anda. Untuk bisa melakukan itu semua, hal pertama kali yang harus dilakukan adalah mendaftarkan diri untuk mendapatkan account Paypal.
v  Pandaftaran Paypal
Sebelum mulai mendaftar, pastikan Anda memiliki alamat email dan kartu kredit. Pastikan Nama, Alamat, Telepon yang akan digunakan untuk mendaftar sama dengan data pada kartu kredit.
ü  Pilih menu ‘Sign Up’ di www.paypal.com
ü  Pada pilihan Negara, pilih Indonesia (karena Anda berada di Indonesia).Lalu pilih tipe account yang diinginkan, untuk pendaftar baru di Indonesia disarankan memilih yang personal account, yg bisa diupgrade nantinya dengan gratis sesuai kebutuhan.
ü  Masukkan informasi data, seperti Nama, Alamat, Telp, Email (pastikan sama dengan data pada kartu kredit Anda)
ü  Email yang Anda masukan akan menjadi username Paypal untuk login atau bertransaksi kemudian
ü  Setelah Anda yakin data yang telah diisikan adalah benar, beri tanda centang () pada kotak di bawah User agreement dan Privacy Policy. Lalu tekan Sign Up
ü  Anda akan diinstruksikan untuk memasukkan nomor kartu kredit yang akan Anda gunakan untuk memasukkan dana ke account Paypal Anda, jika sudah klik Add Card.
Jika Anda tidak ingin memasukkannya sekarang, klik Cancel, Anda akan bisa memasukkan data kartu kredit kemudian setelah login di halaman My Acoount.
ü  Buka email Anda. Anda akan menerima email konfirmasi dari Paypal, klik link kofirmasi yang tertera untuk konfirmasi bahwa Anda adalah pemilik acoount tersebut.
ü  Anda akan dibawa kembali ke situs Paypal. Masukkan username (email) dan password yang sebelum telah Anda tentukan. Halaman berikutnya yang tampil adalah halaman My Acccount.
ü  Jika sudah memasukkan data kartu kredit di halaman My Account aka nada bacaan Expended option. Anda diinstruksikan untuk menekan tombol Get Number untuk menjadi Verified member Paypal.
Pilihan 1 : Untuk mendaftar menjadi Verified member Paypal sekarang tekan tombol Get Number untuk mendapatkan 4 digit kode keamanan dari Paypal, yang akan dikirmkan ke dalam statement bulanan kartu kredit Anda selanjutnya, kartu kredit Anda akan di-charge $1,95 USD untu keperluan ini. Tujuan mengirimkan kode keamanan Paypal ini adalah untuk memastikan bahwa alamat yang Anda berikan adalah benar. Jika sudah mendapatkan 4 digit kode keamanan tersebut dari statement bulanan kartu kredit Anda, login dengan acoount Paypal anda, kemudian di halaman My Acoount klik bagian Active Account – Complete Expanded Use Enrollment, setelah Anda memasukkan 4 digit kode keamanan tersbut account Paypal Anda akan menjdai Verified member, jadi hitung-hiutng gratis. Setelah Anda meng-klik tombol Get Number Anda akan dibawa ke halaman My Account.

Piihan 2 : Jika Anda tidak ingin menjadi Verified member sekarang, lewatkan bagian Expended Version ini, klik bagian Active Account lain waktu di halaman My Acoount setelh login untuk mendaftar menjadi Verified member agar limit dana Anda tidak dibatasi, setelah Anda melewatkan bagian Expanded Version Anda akan dibawa ke halaman My Acoount.
ü  Selesai, Selamat Anda telah memiliki acoount Paypal. Anda sudah dapat menggunakan account Paypal anda sekarang juga.
Untuk mengetahui fungsi-fungsi lain seperti yang telah disebutkan di atas (Mengirim uang ke account Paypal orang lain, Withdraw ke rekening bank local Indonesia, Memasukkan rekening bank local ke account Paypal) bisa klik di sini.

Perbedaan akun di Paypal :
Akun Personal
Dengan akun tipe ini Anda sudah dapat mengirim dan menerima uang dan melakukan penjualan dengan eBay. Pada tipe ini, Anda bisa menerima pembayaran dari akun Paypal lain, namun tidak bisa menerima pembayaran dari credit atau debit card. Tidak ada biaya untuk setiap transaksi yang Anda lakukan pada tipe ini. Ada limit berapa banyak uang yang dapat Anda terima per bulannya. Jika Anda merencanakan ingin berjualan produk dalam jumlah yang besar, tipe personal tidak cocok buat Anda.
Akun Premier
Tipe ini hampir sama dengan akun Personal, bedanya pada tipe ini Anda bisa menerima pembayaran dari credit card, debit card dan rekening bank. Anda juga bisa menggunakan fasilitas shopping cart dan tool laporan pembayaran (payment reporting tool). Akun Premier cocok digunakan untuk penjual amatiran yang ingin menjual produknya secara reguler. Jika saat ini Anda memiliki akun personal, Anda dapat melakukan upgrade ke akun Premier.
Akun Business
Tipe Akun Business cocok digunakan untuk bisnis yang berskala besar atau online store. Pada tipe ini Anda diperbolehkan menggunakannya pada nama bisnis Anda, dan menggunakan laporan dan tool eBay tanpa adanya persyaratan mengenai jenis transaksi. Anda akan dikenakan biaya dalam menggunakan akun tipe ini. Jika saat ini Anda memiliki akun Personal atau Premier, Anda dapat melakukan upgrade ke akun Business.
PayPal tidak mengenakan biaya pada pembeli dalam mengirimkan uang ke penjual. PayPal akan mengenakan biaya kepada Anda sebagai penjual (penerima uang) sebesar 1.9% hingga 2.9% dari jumlah uang yang diterima.

MANFAAT MENGGUNAKAN PAYPAL
a)      Cepat
Pembayaran dengan menggunakan Paypal dapat segera dilakukan, tidak perlu keluar rumah seperti halnya jika kita melalukan pembayaran dengan cek atau wesel
b)      Rahasia
Paypal tidak memberitahukan informasi keuangan Anda kepada penjual
c)      Global
Paypal diterima di seluruh dunia, dan dapat digunakan untuk melakukan pembayaran local atau interlokal
d)     Mudah
Mengirim uang ke siapa pun hanya dengan beberapa detik
e)      Terpercaya
Pencegahan penipuan terkemuka di industry menjaga keamanan Anda
f)       Hemat Biaya
Gratis untuk mengirim uang, dan Paypal terjangkauoleh semua skala usaha




Minggu, 15 April 2012

Algoritma dan Flowchart Proses USM STAN


Algoritma adalah langkah – langkah logis tertentu untuk menyelesaikan suatu masalah. Fungsi dari algoritma adalah untuk membantu seseorang dalam menyelesaikan suatu masalah berdasarkan pada pola pikirnya masing-masing. Sedangkan, Flowchart adalah Bentuk gambar/diagram yang mempunyai aliran satu atau dua arah secara sekuensial.
Algoritma dari Proses USM STAN
  1. Pendaftar melakukan Registrasi/Pendaftaran USM STAN
  2. Pendaftar memasukkan data-data yang diperlukan
  3. Sistem membaca nilai ujian pendaftar
  4. Sistem menyeleksi rata-rata nilai total ≥7,5 maka lolos, jika <7,5 maka tidak lolos
  5. Sistem menyeleksi lagi rata-rata nilai Bahasa Indonesia ≥7,0 maka lolos, jika <7,0 maka tidak lolos
  6. Peserta mengerjakan USM, dan mengumpulkan jawaban USM
  7. Menginput setiap jawaban peserta USM
  8. Pencocokan jawaban dengan kunci jawaban
  9. Hitung nilai total jawaban peserta, jawaban benar = 3, salah = -1 dan kosong = 0
  10. Akumulasi peringkat skor nilai seluruh peserta
  11. Peringkat 1-1000 lolos USM STAN, lebih dari 1000 tidak lolos
     Flowchart Proses USM STAN  

       



Minggu, 08 April 2012

Perbedaan Wifi dan Bluetooth


Sebagian besar dari kita juga menyadari kenyataan, bahwa wi-fi dan bluetooth nirkabel keduanya standar dan menggunakan gelombang pada frekuensi radio untuk tujuan transmisi. Ini adalah alasan mengapa banyak dari kita yang bingung antara dua teknologi, dan berpikir bahwa mereka menyelesaikan tujuan yang sama. Namun ada, banyak perbedaan antara wi-fi dan bluetooth. Di sini, dalam artikel ini, saya akan mencoba menjelaskan perbedaan-perbedaan ini kepada Anda. Apa Perbedaan Antara Wi-Fi dan Bluetooth Baik wi-fi (wireless fidelity) dan standar bluetooth didasarkan pada protokol terpisah. Hal ini menimbulkan perbedaan antara wi-fi dan bluetooth, yang menyebabkan bidang aplikasi mereka berubah drastis. Mari kita coba untuk memahami perbedaan antara wi-fi dan teknologi bluetooth, membandingkan dan kontras mereka, di berbagai aspek kerja mereka.

Jangkauan
Wi-fi telah menjadi favorit untuk membuat LAN (Local Area Network) di rumah-rumah dan kantor, tepat dari waktu dari pengenalan. Hal ini sangat jelas bahwa proses di rumah menjadi mudah, jika anda tidak perlu mengintegrasikan kabel LAN di sistem anda untuk membentuk jaringan, untuk berbagi koneksi internet. Di kantor, penggunaan LAN nirkabel menyebabkan pengurangan biaya instalasi LAN. Kisaran wi-fi adalah maka cukup tinggi, sekitar 300 meter dari simpul jaringan nirkabel. Bluetooth, di sisi lain memiliki jarak sekitar 30 kaki.
Standar
Seperti telah disebutkan, bluetooth dan wi-fi bekerja pada standar yang berbeda. Baru-baru ini instalasi wi-fi didasarkan pada standar 802.11n. Perangkat Bluetooth yang saat ini mengikuti standar 2,0 bluetooth.

Sambungan dan Instalasi

perangkat Bluetooth tidak memerlukan instalasi atau konfigurasi. Kerja dari perangkat bluetooth sangat sederhana dan dengan demikian mereka tidak perlu dikonfigurasi. Anda bisa langsung memilih perangkat diaktifkan bluetooth lain, untuk yang Anda inginkan untuk mentransfer data. Jika Anda ingin mengaktifkan fasilitas bluetooth di komputer pribadi anda, maka semua yang harus Anda lakukan adalah dengan hanya membeli adaptor bluetooth. Bluetooth dongle yang datang bersama dengan setup CD dan Anda dapat menginstal setup, untuk mendapatkan bluetooth anda diaktifkan. Namun, wi-fi memerlukan beberapa konfigurasi. Untuk wi-fi jaringan diaktifkan, anda perlu menginstal router dan modem.

Jenis Jaringan
Wi-fi digunakan untuk pembentukan LAN nirkabel (Local Area Network). Sejumlah besar komputer desktop dan laptop dapat dihubungkan dengan menggunakan wi-fi, di mana sebagai, Anda tidak dapat membentuk suatu Local Area Network (LAN), dalam kasus bluetooth. Bluetooth memungkinkan Anda untuk membentuk PAN (Personal Area Network).

Data Transfer

Perbedaan lain antara wi-fi dan bluetooth adalah bahwa, kecepatan transfer data untuk bluetooth ini jauh lebih tinggi dari wi-fi. Menggunakan Bluetooth, Anda dapat mentransfer data dengan kecepatan 800 kbps, dimana, wi-fi adalah data yang rentan terhadap kerugian dan karenanya memiliki kecepatan lebih rendah. Jika anda terhubung ke Internet menggunakan wi-fi, kecepatan download Anda akan lebih kecil dari apa yang akan Anda dapatkan ketika Anda terhubung menggunakan internet broadband.

Aplikasi Wi-Fi dan Bluetooth

Karena semua perbedaan yang disebutkan di atas, terdapat perbedaan antara wi-fi dan bluetooth, di bagian aplikasi mereka juga. Bluetooth digunakan untuk data dan file transfer, dari satu perangkat ke perangkat yang lain. Anda dapat mengakses mengaktifkan bluetooth printer dari komputer Anda, menggunakannya. Menggunakan wi-fi, Anda tidak hanya dapat membuat transfer data kecil, tetapi Anda dapat mengakses database dan software yang terletak di beberapa mesin lain dalam jaringan juga. Akses internet nirkabel juga dapat diberikan kepada semua komputer dalam LAN nirkabel. Dalam kasus Bluetooth, hal ini tidak mungkin. Namun, Anda dapat menghubungkan komputer memungkinkan bluetooth ke internet, jika Anda dapat mengakses internet dengan GPRS dalam Anda mengaktifkan bluetooth telepon seluler.

Wi-fi adalah teknologi yang telah dipakai lebih lama, dibandingkan dengan bluetooth. Hampir semua komputer yang diproduksi saat ini memiliki kartu LAN nirkabel terpasang di dalamnya. Bluetooth adalah teknologi yang relatif baru. Tapi ponsel dan laptop produsen telah mulai mengintegrasikan fasilitas ini dalam perangkat yang mereka produksi. Perbedaan utama antara wi-fi dan bluetooth, karena bluetooth yang tidak digunakan seluas wi-fi, adalah jangkauan. Jika tidak, standar bluetooth dikenal sangat baik, karena kecepatan transfer data yang tinggi dan keamanan data yang menyediakan.

Korelasi GPRS dengan GSM, CDMA, 1G, 2G, 3G, 3.5G, 4G


A. Koordinasi antara GPRS, GSM, dan CDMA

GPRS 
GPRS (singkatan bahasa Inggris : General Packet Radio Service,GPRS) adalah suatu teknologi yang memungkinkan pengiriman dan penerimaan data lebih cepat dibandingkan dengan penggunaan teknologi Circuit Switch Data atau CSD. Penggabungan layanan telepon seluler dengan GPRS (General Packet Radio Service) menghasilkan generasi baru yang disebut 2.5G. Sistem GPRS dapat digunakan untuk transfer data (dalam bentuk paket data) yang berkaitan dengan e-mail, data gambar (MMS), Wireless Application Protocol (WAP), dan World Wide Web (WWW).GPRS menggunakan sistem komunikasi packet switch sebagai cara untuk mentransmisikan datanya. Packet switch adalah sebuah sistem di mana data yang akan ditransmisikan dibagi menjadi bagian-bagian kecil (paket) lalu ditransmisikan dan diubah kembali menjadi data semula. Sistem ini dapat mentransmisikan ribuan bahkan jutaan paket per detik.
Transmisi dilakukan melalui PLMN (Public Land Mobile Network) dengan menggunakan IP seperti 08063464xxx. Karena memungkinkan untuk pemakaian kanal transmisi secara bersamaan oleh pengguna lain maka biaya akses GPRS, secara teori, lebih murah daripada biaya akses CSD.GPRS didesain untuk menyediakan layanan transfer packet data pada jaringan GSM dengan kecepatan yang lebih baik dari GSM. Kecepatan yang lebih baik ini didapat dengan menggunakan coding scheme (CS) yang berbeda dari GSM.

Komponen-komponen utama jaringan GPRS adalah:

a. GGSN (Gateway GPRS Support Node)
Gerbang penghubung jaringan GPRS ke jaringan internet. Fungsi dari komponen ini adalah sebagai interface ke PDN (Public Data Network), information routing, network screening, user screening, address mapping. GGSN bertugas:

  1. Sebagai interface ke jaringan IP external seperti : public internet atau mobile service provider
  2. Memutakhirkan informasi routing dari PDU ( Protokol Data Units) ke SGSN 


b. SGSN (Serving GPRS Support Node)
Gerbang penghubung jaringan BSS/BTS ke jaringan GPRS. Komponen ini berfungsi untuk mengantarkan paket data ke MS, update pelanggan ke HLR, registrasi pelanggan baru. Cara kerja SGSN, yaitu bertugas:

  1. Mengirim paket ke Mobile Station (MS) dalam satu area
  2. Mengirim sejumlah pertanyaan ke HLR untuk memperoleh profile data pelanggan GPRS (management mobility)
  3. Mendeteksi MS-GPRS yang baru dalam suatu area servis yang menjadi tanggung jawabnya (location management)
  4. SGSN dihubungkan keBSS pada GSM dengan koneksi frame relay melalui PCU (Packet Control Unit) didalam BSC.


c. PCU
Merupakan komponen di level BSS yang menghubungkan terminal ke jaringan GPRS

Kelebihan GPRS
  1. Dapat mengakses ke rangkaian LAN.
  2. Dapat di gunakan untuk download/ upload file.
  3. Mendukung email.
  4. Mendukung MMS.
  5. Mengakses internet.
  6. Pemakaian biaya dapat di minimalisir.


Kekurangan GPRS

  1. Kecepatan akses yang terbatas.
  2. Modulasi tidak stabil.
  3. Koneksi kadang terputus dengan sendirinya.
  4. Tidak ada media penyimpanan. 
GSM
Global System for Mobile Communication disingkat GSM adalah sebuah teknologi komunikasi selular yang bersifat digital. Teknologi GSM banyak diterapkan pada komunikasi bergerak, khususnya telepon genggam. Teknologi ini memanfaatkan gelombang mikro dan pengiriman sinyal yang dibagi berdasarkan waktu,sehingga sinyal informasi yang dikirim akan sampai pada tujuan. GSM dijadikan standar global untuk komunikasi selular sekaligus sebagai teknologi selular yang paling banyak digunakan orang di seluruh dunia. Teknologi GSM menggunakan sistem Time Division Multiple Access (TDMA) yang membagi frekuensi radio berdasarkan satuan waktu. Teknologi ini memungkinkan untuk melayani beberapa panggilan secara sekaligus melakukan pengulangan-pengulangan dalam irisan waktu tertentu yang terdapat dalam satu channel radio, dengan alokasi kurang lebih delapan di dalam satu channel frekuensi sebesar 200 kHz per satuan waktu. Kelebihan dari GSM ini adalah interface yang tinggi bagi para provider dan penggunanya.
Contoh perangkat GSM :



Secara umum, network element dalam arsitektur jaringan GSM dapat dibagi menjadi:

a. Mobile Station (MS)
Mobile Station atau MS merupakan perangkat yang digunakan oleh pelanggan untuk melakukan pembicaraan. Terdiri atas:
  • Mobile Equipment (ME) atau handset, merupakan perangkat GSM yang berada di sisi pengguna atau pelanggan yang berfungsi sebagai terminal transceiver (pengirim danpenerima sinyal) untuk berkomunikasi dengan perangkat GSM lainnya.
  • Subscriber Identity Module (SIM) atau SIM Card, merupakan kartu yang berisi seluruh informasi pelanggan dan beberapa informasi pelayanan. ME tidak akan dapat digunakan tanpa SIM didalamnya, kecuali untuk panggilan darurat. Data yang disimpan dalam SIM secara umum, adalah:

- IMMSI (International Mobile Subscriber Identity), merupakan nomor pelanggan.
- MSISDN (Mobile Subscriber ISDN), nomor yang merupakan nomor panggil pelanggan.

b. Base Station Sub-system (BSS)
Base Station System atau BSS, terdiri atas:
  • BTS Base Transceiver Station, perangkat GSM yang berhubungan langsung dengan MS dan berfungsi sebagai pengirim dan penerima sinyal.
  • BSC Base Station Controller, perangkat yang mengontrol kerja BTS-BTS yang beradadi bawahnya dan sebagai penghubung BTS dan MSC


c. Network Sub-system (NSS)
Network Sub System atau NSS, terdiri atas:
  • Mobile Switching Center atau MSC, merupakan sebuah network element central dalam sebuah jaringan GSM. MSC sebagai inti dari jaringan seluler, dimana MSC berperan untuk interkoneksi hubungan pembicaraan, baik antar selular maupun dengan jaringan kabel PSTN, ataupun dengan jaringan data.
  • Home Location Register atau HLR, yang berfungsi sebagai sebuah database untuk menyimpan semua data dan informasi mengenai pelanggan agar tersimpan secara permanen.
  • Visitor Location Register atau VLR, yang berfungsi untuk menyimpan data dan informasi pelanggan.
  • Authentication Center atau AuC, yang diperlukan untuk menyimpan semua data yang dibutuhkan untuk memeriksa keabsahaan pelanggan. Sehingga pembicaraan pelanggan yang tidak sah dapat dihindarkan.
  • Equipment Identity Registration atau EIR, yang memuat data-data pelanggan.


d. Operation and Support System (OSS)
Operation and Support System atau OSS, merupakan sub sistem jaringan GSM yang berfungsi sebagai pusat pengendalian, diantaranya fault management, configuration management, performance management, dan inventory management.

Secara bersama-sama, keseluruhan network element di atas akan membentuk sebuah PLMN (Public Land Mobile Network).

GSM, sebagai sistem telekomunikasi selular digital memiliki keunggulan yang jauh lebih banyak dibanding sistem analog, di antaranya:
  • Kapasitas sistem lebih besar, karena menggunakan teknologi digital di mana penggunaan sebuah kanal tidak hanya diperuntukkan bagi satu pengguna saja sehingga saat pengguna tidak mengirimkan informasi, kanal dapat digunakan oleh pengguna lain.
  • Sifatnya yang sebagai standar internasional memungkinkan roaming mancanegara
  • Dengan teknologi digital, tidak hanya mengantarkan suara, tapi memungkinkan servis lain seperti teks, gambar, dan video.
  • Keamanan sistem yang lebih baik
  • Kualitas suara lebih jernih dan peka.
  • Mobile (dapat dibawa ke mana-mana) 
CDMA
Code division multiple access (CDMA) adalah sebuah bentuk pemultipleksan (bukan sebuah skema pemodulasian) dan sebuah metode akses secara bersama yang membagi kanal tidak berdasarkan waktu (seperti pada TDMA) atau frekuensi (seperti pada FDMA), namun dengan cara mengkodekan data dengan sebuah kode khusus yang diasosiasikan dengan tiap kanal yang ada dan menggunakan sifat-sifat interferensi konstruktif dari kode-kode khusus itu untuk melakukan pemultipleksan.
Dalam perkembangan teknologi telekomunikasi telepon selular terutama yang berkaitan dengan generasi ke-tiga (3G), CDMA menjadi teknologi pilihan masa depan.
CDMA juga mengacu pada sistem telepon seluler digital yang menggunakan skema akses secara bersama ini,seperti yang diprakarsai oleh Qualcomm. CDMA adalah sebuah teknologi militer yang digunakan pertama kali pada Perang Dunia II oleh sekutu Inggris untuk menggagalkan usaha Jerman mengganggu transmisi mereka.Sekutu memutuskan untuk mentransmisikan tidak hanya pada satu frekuensi, namun pada beberapa frekuensi, menyulitkan Jerman untuk menangkap sinyal yang lengkap.

Keuntungan CDMA
Teknologi CDMA sendiri memiliki berbagai keuntungan jika diaplikasikan dalam sistem seluler. Keuntungan-keuntungan tersebut antara lain :
  • Hanya membutuhkan satu frekuensi yang dibutuhkan untuk beberapa sektor/cell tidak membutuhkan equalizer untuk mengatasi gangguan spektrum sinyal.
  • Dapat bergabung dengan metode akses lainnya, tidak membutuhkan penghitung waktu (guard time)
  • Untuk melihat rentang waktu dan penjaga pita (guard band)
  • Untuk menjaga intervensi antar kanal tidak membutuhkan alokasi dan pengelolaan frekuensi memiliki kapasitas yang halus untuk membatasi para pengguna akses memiliki proteksi dari proses penyadapan


Fitur
  • Sinyal pesan pita sempit ( narrowband) akan digandakan dengan penyebaran sinyal pita lebar (wideband) atau pseudonoise code
  • Setiap user mempunyai pseudonoise (PN) code sendiri sendiri.
  • Soft capacity limit: performance sistem akan berubah untuk semua pengguna begitu nomor -pengguna meningkat.
  • Near-far problem (masalah dekat-jauh)
  • Interference terbatas:kontrol daya sangat diperlukan lebar bandwidth menimbulkan keanekaragaman, sehingga menggunakan rake receiver. Akan membutuhkan semua komputer yang pernah dibuat oleh manusia diatas bumi untuk memecahkan kode dari satu setengah percakapan dalam sistem CDMA.

Contoh perangkat CDMA :

B. Perbedaan 1G, 2G, 3G, 3.5G, 4G dan Korelasinya dengan GPRS

Yang pertama harus diketahui adalah huruf “ G ” di situ berarti Generasi, jadi ketika anda mendengar ada orang yang berbicara mengenai jaringan 4G, maka itu artinya mereka sedang membicarakan mengenai jaringan wireless berbasis pada teknologi jaringan generasi ke 4.

Kemunculan GPRS didahului dengan penemuan telepon genggam generasi 1G dan 2G yang kemudian mencetuskan ide akan penemuan GPRS. Penemuan GPRS terus berkembang hingga kemunculan generasi 3G, 3,5G, dan 4G. Perkembangan teknologi komunikasi ini disebabkan oleh keinginan untuk selalu memperbaiki kinerja, kemampuan dan efisiensi dari teknologi generasi sebelumnya.

Perjalanan Generasi
  1. 1G - Original analog cellular for voice (AMPS, NMT, TACS) 14.4 kbps
  2. 2G - Digital narrowband circuit data (TDMA, CDMA) 9-14.4 kbps
  3. 2.5G - Packet data onto a 2G network (GPRS, EDGE) 20-40 kpbs
  4. 3G - Digital broadband packet data (CDMA, EV-DO, UMTS, EDGE) 500-700 kbps
  5. 3.5G - Replacement for EDGE is HSPA 1-3 mbps and HSDPA up to 7.2Mbps
  6. 4G - Digital broadband packet data all IP (Wi-Fi, WIMAX, LTE) 3-5 mbps
  7. 5G - Gigabit per second in a few years (?) 1+ gbps


Generasi Pertama (1G)
Jaringan 1G pertamakali ditemukan di tahun 1980 ketika AMPS di Amerika bekerjasama dengan TACS dan NMT di Eropa membuat terobosan di teknologi jaringan. 
Generasi pertama : hampir seluruh sistem pada generasi ini merupakan sistem analog dengan kecepatan rendah (low-speed) dan suara sebagai objek utama. Contoh NMT (Nordic Mobile Telephone) dan AMPS (Analog Mobile Phone System).




Generasi Kedua (2G)

Pada awal tahun 90-an untuk pertama kalinya muncul teknologi jaringan seluler digital. yang hampir bisa dipastikan memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan teknologi jaringan analog (1G) seperti suara lebih jernih, keamanan lebih terjaga dan kapaistas yg lebih besar. GSM muncul terlebih dahulu di Eropa sementara Amerika mengandalkan D-AMPS dan Quallcomm CDMA pertama mereka. kedua sistem ini (GSM dan CDMA) mewakili generasi ke dua (2G) dari teknlogi jaringan nirkabel, mereka berbeda, mereka unik mereka Asli. dan juga kenyataan bahwa generasi Pertama telah pupus satu dekade yang lalu. sehingga harus ada generasi yang baru.
Generasi kedua ini dijadikan standar komersial dengan format digital, kecepatan rendah - menengah. Contoh GSM dan CDMA 2000 1xRTT. GSM dan CDMA mewakili generasi kedua. Generasi kedua memiliki fitur CSD sehingga transfer data lebih cepat sekitar 14.4 Kbps. Kita juga dapat mengirimkan pesan teks. Akan tetapi fitur CSD ini sangat mahal karena menggunakan dial-up yang dihitung per menit.

Generasi ke-2.5 (2.5G)
Generasi kedua ini berciri digital, kecepatan menengah (hingga 150 Kbps). Teknologi yang termasuk kategori 2.5G adalah layanan berbasis data seperti GPRS dan EDGE pada domain GSM dan PDN (Packet Data Network) pada domain CDMA.


Generasi Ketiga (3G)
Generasi ketiga : digital, mampu mentransfer data dengan kecepatan tinggi (high-speed) dan aplikasi multimedia, untuk pita lebar (broadband). Contoh: W-CDMA (atau dikenal juga dengan UMTS) dan CDMA2000 1xEV-DO. Antara tahun 2001 sampai 2003, EVDO Rev 0 pada CDMA2000 dan UMTS pada GSM pertama yang merupakan cikal bakal generasi ke tiga (3G) diperkenalkan. Tapi ini bukan berarti GPRS telah mati. Justru saat itu muncul EDGE – Enhanced Data - rates for GSM Evolution – ini diharapkan akan menjadi pengganti GPRS yang baik, karena tidak perlu mengupgrade hardware secara ekstrem dan tidak terlalu banyak mengeluarkan biaya. dengan EDGE anda sudah dapat merasakan kecepatan dua kali lebih cepat daripada GPRS akan tetapi tetap saja masih kurang cepat dari 3G.
Melalui 3G, pengguna telepon selular dapat memiliki akses cepat ke internet dengan bandwidth sampai 384 kilobit setiap detik ketika alat tersebut berada pada kondisi diam atau bergerak secepat pejalan kaki. Akses yang cepat ini merupakan andalan dari 3G yang tentunya mampu memberikan fasilitas yang beragam pada pengguna seperti menonton video secara langsung dari internet atau berbicara dengan orang lain menggunakan video. 3G mengalahkan semua pendahulunya,baik GSM maupun GPRS. Beberapa perusahaan seluler dunia akan menjadikan 3G sebagai standar baru jaringan nirkabel yang beredar di pasaran ataupun negara berkembang.
Contoh Perangkat 3G :


Generasi Ke-3.5 (3.5G)
HSDPA (High Speed Downlink Packet Access) merupakan perkembangan akses data selanjutnya dari 3G. HSDPA sering disebut dengan generasi 3.5 (3.5G) karena HSDPA masih berjalan pada platform 3G. Secara teori kecepatan akses data HSDPA sama seperti 480kbps, tapi pastinya HSDPA lebih cepat lah. Kalau gak lebih cepat apa gunanya menciptakan HSDPA. Semakin baru tekonologi pastinya semakin bagus.


Generasi Keempat (4G)

4G adalah singkatan dari istilah dalam bahasa Inggris: fourth-generation technology. Nama resmi dari teknologi 4G ini menurut IEEE (Institute of Electrical and Electronics Engineers) adalah "3G and beyond". Sebelum 4G, High-Speed Downlink Packet Access (HSDPA) yang kadangkala disebut sebagai teknologi 3,5G telah dikembangkan oleh WCDMA sama seperti EV-DO mengembangkan CDMA2000. HSDPA adalah sebuah protokol telepon genggam yang memberikan jalur evolusi untuk jaringan Universal Mobile Telecommunications System (UMTS) yang akan dapat memberikan kapasitas data yang lebih besar (sampai 14,4 Mbit/detik arah turun). Bayangkan dengan kecepatan super itu kita dapat dengan mudah mendowload film dengan kualitas HD. Dan dalam waktu yang singkat tentu saja. untuk mendownload film berkapasitas 6GB saja hanya diperlukan waktu 6 Menit. Luar biasa ..!! mari kita tunggu kedatangan teknologi yang super cepat ini. selain itu ini adalah salahsatu solusi yang paling efektif untuk jaringan internet dipedasaan karena lebih baik menanam 1 menara 4G untuk ber mil-mil jauhnya, daripada dengan menyelimuti sawah-sawah dengan kabel fiber optik.
Contoh perangkat 4G :